Monday, March 22, 2010

Forgiveness Management : Melesatkan Potensi Diri dengan Memaafkan


Jenis:
Tanggal:
26 Maret 2010
Waktu:
8:30 - 18:00
Tempat:
Function Room Hotel Sahid, Jl. Sumatera, Surabaya

Keterangan

FORGIVENESS MANAGEMENT
(Maafkanlah niscaya Dirimu menjadi Lapang)

“Maafkanlah niscaya dadamu menjadi lapang” adalah ungkapan yang dikenal banyak orang. Dari pengalaman dalam dunia konseling dan klinik, nyata benar bahwa tema “memaafkan” hampir ditemui pada klien yang datang ke klinik. Klien seringkali terhambat pada sebuah pengalaman ketika ia masih merasa geram, dendam, kecewa, kesal akibat sebuah pengalaman. Banyak pihak yang menjadi sasaran perasaan terpendam , yaitu Diri sendiri, sesama dan Tuhan.

Meski Memaafkan sering disampaikan dalam ceramah2 dan khutbah di semua agama, kenyataannya masih banyak orang yang memilih tersiksa dan teracuni dengan tidak memaafkan. Saat mereka ditanya, jawabannya “Saya ingin terlepas dari beban ini, dan saya tidak tahu caranya bagaimana memaafkan dan melepaskan beban dendam ini”.

Forgiveness Management workshop adalah workshop yang diselenggarakan dengan lebih ke structured experienced learning. Pembelajaran lebih berbentuk T-Group (Therapy Kelompok) , semua peserta memiliki minat yang sama dan ingin belajar mengenai kompetensi yang sama yaitu memaafkan. Workshop ini dirancang agar siapapun mampu melatih kompetensi memaafkan.


Setelah Anda ikuti workshop ini sekarang, Anda akan mampu :
• Mengenal perbedaan antara Memaafkan dengan Melupakan, Memaklumi, Mengampuni, Berdamai
• Menjelaskan Alasan-alasan seseorang tidak memaafkan
• Menjelaskan akibat-akibat kepada tubuh, perasaan dan jiwa dengan tidak memaafkan
• Menjelaskan alasan-alasan seseorang ingin memaafkan
• Menjelaskan 4 tahapan dalam memaafkan
• Menjelaskan 4 tahapan dalam meminta dimaafkan
• Mengenali metafora Clurit dalam fenomena memaafkan
• Melatih kepekaan indrawi
• Melatih mengenali, menandai, memperbesar, memperkecil dan mengalirkan perasaan
• Melatih memaafkan dengan teknik edit submodality
• Melatih memaafkan dengan teknik gestalt
• Melatih memaafkan dengan pemanfaatan konsep “Balas yang setimpal”
• Melatih memaafkan dengan menggunakan teknik 5 langkah
• Melatih memaafkan dengan teknik Syaikh Bahauddin Naqsyabandi

MATERI PELATIHAN
• Konsep Memaafkan dengan Melupakan, Memaklumi, Mengampuni, Berdamai
• Alasan-alasan seseorang tidak memaafkan
• Akibat kepada tubuh, perasaan dan jiwa dengan tidak memaafkan
• Alasan-alasan seseorang ingin memaafkan
• 4 tahapan dalam memaafkan
• • Metafora Clurit dalam fenomena memaafkan
• Latihan kepekaan indrawi
• Latihan mengenali, menandai, memperbesar, memperkecil dan mengalirkan perasaan
• Latihan memaafkan dengan teknik edit submodality
• Latihan memaafkan dengan teknik gestalt
• Latihan memaafkan dengan pemanfaatan konsep “Balas yang setimpal”
• Latihan memaafkan dengan menggunakan teknik 5 langkah
• Latihan memaafkan dengan teknik Syaikh Bahauddin Naqsyabandi

PROFIL INSTRUKTUR

Drs. Asep Haerul Gani, Psikolog, Praktisi Human Capital yang telah mendapatkan penghargaan 2 kali HR Excellent Award, Penggiat pembelajaran Ericksonian Hypnotherapy dan Self Relation Psychotherapy di Indonesia, nyantri kepada Stephen G Gilligan, PhD murid Milton H Erickson, MD. Pengasuh Pondok Pesantren Hypnotherapy Ciputat, Pendiri Asosiasi Psikologi Islami , Penikmat Indigenous Psychology. Topik-topik workshop yang digelar, antara lain :

o Certified Human Resources Management
o Ericksonian Hypnotherapy (Fundamental-Advance-Master)
o Islamic Hypnotherapy
o Self Relation Psychotherapy
o Trance Psychotherapy
o Nusantara Shamanic Psychotherapy
o Humor Group Therapy
o Forgiveness Management


WAKTU : Hari Jum’at, 26 Maret 2010, 08.30-18.00

INVESTASI :
Harga Normal : Rp 1.000.000,-
Alumni COINS dan LASCHA CITTA PRATAMA dan Pendaftar & pembayar hingga tanggal 21 Maret 2010, harga Rp 500.000
Pendaftar dan membayar antara tanggal 22-25 Maret 2010 , Rp. 750.000
Pendaftar dan membayar pada hari H , 26 Maret 2010, Rp 1.000.000


KAPASITAS KELAS
Maksimal 40 Peserta

TEMPAT
Function Room , Hotel Sahid Surabaya

TATA CARA PENDAFTARAN DAN PEMBAYARAN :

Info lebih lanjut hub Lascha Citta Pratama :
R Amirul Rasyid Yulianto - 08563320920 Pendaftaran dilakukan dengan mengirimkan SMS ke R Amirul Rasyid Yulianto 08563320920 dengan mengetik REG (spasi) NAMA LENGKAP (spasi) FORGIVE
Office : 031- 77705095 / 8796699

FASILITAS

Training kit, Sertifikat kepesertaan, Snack, Makan, CD (Ebook tentang Hynosis, MHE, Hypnotic Language Pattern dan Materi workshop)


MANFAAT YANG DIRASAKAN PESERTA

A. Sri Hartini "Ada kelegaan"

AV Dwi Padmiyarti S "Buanyak buanget, Ruarrr biasaa, banyak pengetahuan, dari akang Asep dari peserta dll"

Adhi A "Pelepasan emosi (katarsis) tanpa konsekuensi sosial"

Ahmad Faqih, Pendamping PKH Depsos RI "Dapat pemahaman baru yang bisa menuntun pada relasi hidup bahagia dan mencerahkan"

Ariyanti. Ananda Islamic School " Saya jadi tahu bagaimana cara mengendalikan emosi dan mengalirkannya keluar. Saya juga jadi mengerti bagaimana cara supaya kita memaafkan orang lain"

Bambang Haryadi Santosa (IBENK alias MR. PINKY dalam Republik Mimpi) "Beban psikis akibat rasa marah tertahan telah terbang"

Eka Fridayanti "Memaafkan masa lalu. Mengeluarkan emosi yang terpendam"

Effendy. Pebsnis Retail. "Mengetahui manfaat memaafkan untuk kesuksesan dan kesehatan diri sendiri"
Fathannisa Isnani "Perasaan-perasaan yang terpendam selama ini cukup dapat tersalurkan. Terasa lebih lega setelah mengikuti workshop ini"

Gumgum Gumelar Fajar Rachman, Prodi Psikologi FIP Universitas Negeri Jakarta "Memahami konsep memaafkan. Membebaskan diri dari rasa takut memaafkan"

Kusdijanto, Dokter "Tercerahkan karena sesuai harapan"

Qathrin Nada, Media Satu Group " Lebih plong "

Rahaditya "Akhirnya Guwa bisa nerima dan maafin . Hidup itu indah , buat persepsi yang positif"

Rosalin "Alhamdulillah bisa memaafkan apa yang sudah terjadi di masa lalu saya, orang yang -orang yang telah menyakiti saya di masa lalu. Menjadi orang yang terlahir kembali tanpa rasa dendam dan kemarahan yang sudah terlalu lama terpendam dalam hati dan diri saya".

Siti Farida Ulfah, BP3 TKI Serang "Relaksasi menjadi semakin mantap dengan keputusan untuk menjadi lebih maju dengan dimulai memberikan maaf. Menguatkan diri untuk memaafkan diri sendiri"

Widyarto Adi PS, KOMPAS "Pengendalian emosi bagi rasa emosional tinggi"